× Back To Yupiland
Artikel YGT
Life Skills

Self Love : Follow Your Own Star

Dear Yupiers,

Akhir akhir ini pastinya Yupiers banyak mendengar istilah self love. Sebuah istilah yang menggambarkan bagaimana Yupiers harus mencintai diri sendiri karena itu berarti bahwa Yupiers sangat mengutamakan kesejahteraan dan kebahagiaan Yupiers sendiri. Self love juga berarti menjaga kebutuhan sendiri dan tidak mengorbankan kesejahteraan Yupiers untuk menyenangkan orang lain. Mencintai diri sendiri berarti tidak menerima kurang dari yang pantas Yupiers dapatkan.

Yupiers, kita harus mampu mencintai diri sendiri. Karena setiap orang yang mencintai diri sendiri cenderung tidak mudah mengalami kecemasan atau depresi. Self love mampu membantu Yupiers membuka wawasan menuju pola pikir positif yang merupakan unsur penting untuk membangun kesejahteraan mental. Belajar mencintai diri sendiri tidak hanya mengurangi stres namun juga membantu Yupiers agar lebih fokus dan produktif.

Apa saja yang bisa mulai Yupiers lakukan untuk mencintai diri sendiri?

  • Mengatakan hal-hal positif pada diri sendiri

  • Memaafkan diri sendiri ketika berbuat kesalahan dan komitmen untuk memperbaikinya

  • Mengenali kebutuhan diri dan berupaya memenuhinya

  • Bersikap asertif

  • Tidak membiarkan orang lain memanfaatkan atau menyalahgunakan diri kita

  • Mengutamakan kesehatan dan kesejahteraan diri

 

Self love tidak selalu bicara tentang hal – hal yang Yupiers sukai karena self love juga termasuk mencintai hal – hal yang mungkin Yupiers benci didalam diri. Bisa tentang bagian tubuh atau bahkan cara Yupiers melihat orang lain sehingga merasa bahwa orang lain lebih bersinar dari pada diri sendiri yang mengakibatkan jadi merasa rendah diri.

Semua ini akan menimbulkan masalah karena Yupiers akan fokus pada upaya untuk terus fokus pada rasa tidak aman  dan akhirnya bukan hanya tidak mencintai diri tapi menjadi tidak akan pernah benar-benar menerima diri sendiri.

Oleh karena itu ada beberapa kebiasaan yang sering muncul tanpa Yupiers sadari dan perlu diminimalisir

  • Berhenti membandingkan diri dengan orang lain

  • Jangan khawatir tentang pendapat orang lain

  • Ingatkan diri bahwa kita memiliki value yang lebih dari penampilan diri

  • Jangan takut keluar dari lingkaran toxic relationship

  • Hadapi ketakutan dan kecemasan dengan percaya diri untuk membuat keputusan yang baik untuk diri sendiri

 

Mencintai diri sendiri adalah tindakan tanpa penyesalan dengan mengutamakan diri sendiri, dan bangga serta percaya diri dengan pencapaian Yupiers. Ini adalah proses membangun mentalitas yang sehat. Mencintai diri adalah upaya untuk Yupiers melihat bintang kehidupan didalam diri dan membuatnya lebih bersinar, bukannya melihat bintang orang lain dan hidup dibawah bayang – bayang sinar mereka.

Follow your own star!

Love yourself first, and everything else falls in line. …

Jadi tunggu apa lagi Yupiers, ayo tingkatkan semangat kalian untuk menunjukan bintang bersinar dari dalam diri kalian, yang berupa bakat- bakat terbaik yang tidak  kamu sadari selama ini di Yupi’s Got Talent 2022. Karena ini saatnya kamu menjadi bintang bersinarnya Yupi!

Ayo, pantengin terus info secara detail mengenai schedule  acara, bagaimana step registrasi dan lain – lain di website Yupi www.yupiland.com/ygt

 

Artikel lainnya

Parenting

Quote Of The Day . . .

Parenting

Moms Perlu Tahu, Ini M . . .

Parenting

Jangan Dianggap Sepele . . .