menu
logo mobile
sound
Yupi's Good Talent Yupiland Store Meet Your Heroes Collaborations Yupi Diary What's Happening Our Story Cool Pics Here Say Hi! FAQ It's Game Time Yupi Community Terms & Condition
Did you know ?

Cara Glow Up Alami Tanpa Skincare, Yuk Lakukan Tips Ini!

Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, ada berbagai istilah kekinian yang kini sangat sering kita dengar, dan salah satunya adalah istilah glow up. Istilah glow up ini kini kian ramai seiring dengan munculnya berbagai tantangan glow up di media sosial seperti TIkTok dan Instagram. Ohya, btw Yupi punya Instagram dan Tiktok juga, lho! Yuk buruan follow. Kalau kamu ingin tahu cara glow up alami tanpa skincare bareng Yupi, bisa simak pembahasan lengkapnya dibawah ini, ya!

Istilah glow up mulai pertama kali dikenal setelah rapper Chief Keef mengeluarkan lagu yang berjudul “Gotta Glow Up One Day” Sejak saat itulah istilah glow up mulai populer di dunia.

Istilah glow up in juga sering dipakai oleh remaja karena banyak remaja yang merasa ingin selalu tampil maksimal dalam segi fisik. Namun bukan berarti orang dewasa tidak ingin menunjukan sisi glow up ini.

Saat ini banyak orang ingin glow up namun tidak dilakukan dengan cara yang benar. Lalu, bagaimanakah cara glow up alami yang baik dan benar? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, simak informasi tentang glow up dari Yupi berikut ini.

Apa itu Glow Up?

Sebelum mengetahui cara glow up alami yang baik dan benar, ada baiknya Yupiers mengetahui arti sebenarnya dari apa itu glow up

Jika dilihat dari penggunaan kata yang digunakan, kata glow up memiliki arti bercahaya atau bersinar. Lalu pada umumnya, glow up seringkali hanya dikaitkan dengan perubahan fisik seseorang, namun ternyata pernyataan ini kurang tepat.

Dilansir dari Urban Dictionary, glow up adalah perubahan yang terjadi pada diri seseorang baik secara fisik, mental dan emotional menjadi lebih baik. Glow up sendiri juga sering diartikan sebagai perubahan luar biasa yang terjadi pada diri seseorang. 

Cara Glow Up Alami Seluruh Tubuh Dalam 1 Minggu

Setelah mengetahui apa apa itu glow up, berikut ini adalah cara glow up alami yang bisa Yupiers lakukan. 

1. Membuat Goals
membuat goals

Langkah atau cara glow up alami dari Yupi yang pertama adalah membuat goals. Dilansir dari Positive Psychology, goals merupakan tujuan yang dicapai oleh seseorang dalam jangka waktu tertentu, dan tujuan ini biasanya berkaitan dengan keahlian, kecakapan yang ingin dikuasai sampai penampilan fisik yang ingin dicapai.

Dengan membuat goals ini, akan ada beberapa manfaat yang akan Yupiers terima, berikut ini adalah beberapa manfaat membuat goals tersebut.

  1. Membantu untuk tetap fokus.
  2. Mencegah mimpi sesaat.
  3. Membantu meraih goals yang lebih besar.
  4. Membantu mendorong untuk melakukan sesuatu.

2. Mengkonsumsi Yupi Bolicious yang Kaya Akan Kolagen
Cara Glow Up Alami Seluruh Tubuh Dalam 1 Minggu dengan yupi bolicious

Cara glow up alami yang kedua adalah dengan cara mengkonsumsi Yupi Bolicious yang merupakan makanan yang mengandung kolagen dan baik untuk tubuh.

Beberapa manfaat dari kolagen bagi tubuh adalah mulai dari merawat kulit, memperbaiki sistem pencernaan dan masih ada beberapa manfaat kolagen lainnya yang perlu Yupiers ketahui. Berikut ini adalah manfaat selengkapnya dari kolagen bagi tubuh.

  1. Mengurangi garis halus pada wajah
  2. Membuat Yupiers awet muda.
  3. Mengurangi selulit atau jaringan lemak yang muncul pada tubuh.
  4. Melancarkan sirkulasi darah.
  5. Menjaga kekuatan rambut.
  6. Meredakan nyeri sendi.

Dengan berbagai macam manfaat tersebut, maka mengkonsumsi Yupi Bolicios yang kaya akan kolagen pastinya akan memberikan banyak manfaat untuk Yupiers.

Yupi Bolicios terdiri dari berbagai macam pilihan rasa, yaitu mulai dari rasa strawberry yang ada pada Yupi Bolicious Strawberry, rasa leci yang ada pada Yupi Bolicious Lychee dan rasa blackberry yang ada pada Yupi Bolicious Blackberry.

Yupi 

Selain memiliki manfaat untuk tubuh, Yupi Bolicious juga terinspirasi dari berbagai buah berry yang sudah terjamin untuk kualitas rasanya.

3. Belajar Make Up yang Cocok Sesuai Umur dan Bentuk Wajah
belajar make up

Cara glow up yang berikutnya adalah belajar menggunakan make up sesuai dengan umur dan bentuk wajah yang Yupiers miliki. Dengan melakukan hal tersebut, maka make up yang Yupiers gunakan akan terasa pas, tidak berlebihan dan cocok untuk Yupiers.

Bagi Yupiers yang berusia 20-an, sebagian masih bertarung dengan masalah jerawat, noda bekas jerawat dan masalah kulit lainnya. Karena hal tersebut, sebaiknya Yupiers yang berusia 20-an bisa menggunakan sheer foundation yang tipis dan mudah untuk diaplikasikan. 

Hal yang paling penting untuk make up usia 20-an adalah menggunakan make up secara natural dan tidak menyumbat pori-pori wajah.

Sementara untuk Yupiers yang berusia 30-an, biasanya akan memiliki masalah mulai munculnya kerutan pada wajah terutama pada bagian mata. Karena hal tersebut, sebaiknya Yupiers sudah mulai rutin menggunakan eye cream secara rutin. 

Lalu, berikut ini adalah beberapa tips dari Yupi untuk Yupiers yang sedang belajar make up sesuai dengan bentuk wajah Yupiers.

Bentuk Wajah Bulat.

Untuk Yupiers yang mempunyai wajah bulat, sebaiknya gunakan shading yang berwarna samar samar-samar dengan warna kulit mulai dari pipi hingga ke dekat bibir. Yupiers yang memiliki wajah bulat juga bisa bermain pada bagian dagu agar wajah terlihat lebih panjang dan bermain pada bagian bibir yaitu menggunakan lipstik berwarna cerah.

Bentuk Wajah Kotak

Untuk Yupiers yang memiliki wajah kotak, sebaiknya meng-highlight beberapa bagian dari wajah seperti hidung, dahi, dan sedikit pada tulang alis.

Bentuk Wajah Oval

Untuk Yupiers yang memiliki wajah berbentuk oval, sebaiknya bermain pada bagian blush on dengan warna-warna yang strong seperti pink strong, atau gradasi rose gold.

Bentuk Wajah Hati

Terakhir untuk wajah berbentuk hati, sebaiknya lebih meng-highlight bagian tulang pipi, dan sebaiknya menggunakan shading yang tidak terlalu over atau tebal.

4. Perhatikan Gaya Rambut
Gaya Rambut

Cara glow up yang terakhir dari Yupi adalah memperhatikan gaya rambut. Rambut merupakan mahkota wanita, dari hal tersebut, maka sudah sangat penting bagi Yupiers untuk memperhatikan gaya rambut. 

Karena hal tersebut, ada beberapa tips penting bagi Yupiers yang ingin menata kembali atau memotong rambut agar bisa tampil glow up.

  1. Pastikan seberapa banyak Yupiers ingin memotong rambut.
  2. Cari inspirasi gaya rambut secara online atau bisa melalui dari selebriti favorit Yupiers.
  3. Sesuaikan dengan bentuk wajah.
  4. Kumpulkan beberapa contoh gaya rambut yang diinginkan.
  5. Tentukan waktu yang tepat untuk melakukan potong rambut.
  6. Sesuaikan dengan kepribadian Yupiers.
  7. Sesuaikan dengan bentuk gaya busana Yupiers.
  8. Jangan terburu-buru.
  9. Minta saran dari orang lain sebagai bahan pertimbangan.

Baca Juga : 10 Buah yang Bagus Untuk Kulit Jadi Sehat dan Awet Muda

Apakah Glow Up/Glowing itu Harus Putih?

Setelah mengetahui beberapa cara glow up secara alami yang tepat, fenomena atau istilah glow up juga sering dikaitkan dengan perubahan kulit menjadi putih, lalu apakah glow up harus selalu berubah menjadi putih?

Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah tidak. Karena yang paling terpenting adalah memiliki kulit yang sehat dan bisa tampil dengan percaya diri.

Meskipun pada kenyataannya sangat banyak orang yang salah mengira bahwa glow up harus memiliki kulit yang putih, namun para ahli tidak sependapat dengan hal tersebut. Alih-alih ingin tampil memiliki kulit yang putih, banyak orang mengambil jalan pintas dengan menggunakan produk pemutih yang bisa berbahaya bagi dirinya.

Cara tersebut tentunya tidak boleh Yupiers lakukan. Karena hal tersebut, banyak para ahli yang berpendapat bahwa tampil glow up adalah penampilan yang memiliki kulit yang sehat.

Ciri-Ciri Diri Sendiri Sudah Glow Up

Setelah mengetahui cara glow up alami informasi terakhir dari Yupi kali ini adalah ciri-ciri kulit yang sudah glow up  yang perlu Yupiers ketahui. Berikut ini adalah ciri-ciri kulit glow up yang perlu Yupiers ketahui.

  1. Kulit lembab dan tidak kering.
  2. Warna kulit merata.
  3. Kulit wajah bersih dan bersinar.
  4. Tekstur kulit halus dan juga elastis.
  5. Kulit tampak segar dan bebas dari keriput.

Itulah beberapa informasi tentang glow up yang perlu Yupiers ketahui. Mulai dari cara glow up alami yang aman bagi tubuh sampai ciri-ciri diri sendiri sudah berhasil untuk glow up. Semoga informasi dari Yupi tentang glow up ini dapat bermanfaat untuk Yupiers.

Home Our Story Events Games Profile