× Back To Yupiland
Artikel YGT
Parenting

Anak Sering Begadang? Yuk Terapkan Tips Ini untuk Mengatasinya

Seperti yang telah Yumin jelas dalam artikel sebelumnya, tidur yang cukup merupakan aspek penting untuk membantu pertumbuhan si Kecil. 

 

Tapi terkadang sebagai orangtua sering mengalami tantangan dalam mengurus anak, yaitu ada saja anak yang terus terjaga sampai larut malam sehingga jadwal tidur mereka terganggu. 


Pada dasarnya malam hari merupakan waktu beristirahat yang baik, apalagi bagi anak-anak. Hal ini mengindikasikan apabila si kecil sering mengalami tidur larut malam maka sebaiknya perlu diubah.

Nah bagi kamu yang sering menghadapi si kecil karena anak sering tidur malam, kali ini Yumin akan berikan beberapa tips nih supaya anak bisa cepat tidur. Apa saja? Yuk simak penjelasannya di bawah! 


  1. Terapkan Jadwal Tidur Konsisten


Terkadang anak belum mengerti jadwal tidur yang tepat untuk mereka. Nah sebagai orangtua, Yupiers harus mulai dan membiasakan jadwal tidur yang baik bagi anak ya.

Tujuannya apa? Agar si kecil terbiasa tidur di jam yang sama setiap harinya. Hal ini juga lama kelamaan mereka akan otomatis mengantuk di waktu tersebut.

  1. Hindari Penggunaan Gadget Saat Anak Akan Tidur


Sudah banyak penelitian yang menyebutkan, apabila anak sering menggunakan gadget atau gawai saat mereka hendak tidur dapat menyebabkan mereka akan terus terbangun walaupun mata sudah mengantuk lho Yupiers. 


Jadi mulai sekarang, ciptakanlah kamar bagi anak yang bebas gadget ya di malam hari. 


  1. Buatlah Suasana Kamar Nyaman

Kamar yang nyaman dan tenang tentu dapat membantu anak untuk tidur lebih cepat dan nyenyak. Aturlah suhu kamar anak sekitar 16-20 derajat celcius, redupkan cahaya kamar anak, dan matikan semua sumber suara yang dapat mengganggu tidur anak.

  1. Cegah Anak Terlalu Aktif di Malam Hari


Terlalu asyik bermain tentu bisa membuat anak bersemangat dan malah jadi tidak mengantuk. Saat malam hari, hindarilah memberikan si Kecil kegiatan yang membuatnya terlampau aktif ya, seperti bermain game, menonton TV dan lainnya. 


Selama waktu tersebut, Bunda bisa mengajak Si Kecil bersiap-siap untuk tidur.

Yupiers perlu mulai membiasakan kegiatan yang baik sebelum mereka tidur, menyikat gigi, mengganti baju dengan piyama, sampai membacakan dongeng untuknya.


  1. Jangan Memberikan Makanan dan Minuman Kafein

Kafein merupakan stimulan yang bisa membuat anak lebih sulit tidur. Perlu Yupiers ketahui, kandungan kafein pada faktanya bukan hanya terdapat di dalam kopi saja lho. Kafein juga ada pada teh, minuman bersoda sampai cokelat. 


Jadi, jangan pernah memberikan si kecil makanan dan juga minuman tersebut ya, Yupiers.

Ingatlah bahwa mengubah kebiasaan anak yang sering begadang juga tidaklah mudah. Prosesnya memerlukan kesabaran ya.

Ubahlah kebiasaan begadang mereka secara perlahan, dan berikan anak edukasi bahwa begadang itu tidak baik untuk tumbuh kembang mereka.

Artikel lainnya

Parenting

Quote Of The Day . . .

Parenting

Moms Perlu Tahu, Ini M . . .

Parenting

Jangan Dianggap Sepele . . .