× Back To Yupiland
Artikel YGT
Parenting

Yuk, Ajarkan Bisnis Pada Anak Secara Sederhana dengan Cara Ini!

Sebagai orangtua, sudahkah Yupiers mengetahui cita-cita anak di masa depan? Jadi dokter, insinyur, atau bahkan jadi pengusaha? Jika demikian, maka tentu kamu perlu mengenalkan dan mengajarkan bisnis pada anak sejak dini.


Dengan mengajarkan bisnis pada anak, mereka akan cenderung lebih fokus terhadap pelajaran akademis, meraih prestasi, dan memiliki jiwa kepemimpinan, lho!


Sehingga hal tersebut tidak hanya berguna untuk mendukung cita-cita anak yang ingin jadi pengusaha saja, namun juga dapat berpengaruh positif pada perilaku dan keinginan mereka untuk sukses. 


Lalu, bagaimana caranya mengajarkan bisnis pada anak? Berikut lima langkah sederhana yang bisa Yupiers coba.


  • Ajarkan Cara Mengelola Uang

Mengajarkan anak mengenai cara mengelola uang merupakan hal yang penting karena pengetahuan ini jarang sekali diberikan di sekolah. Kamu bisa mengajarkan hal ini pada anak dengan memberi tahunya secara perlahan dan memberikan contoh. 


Beritahu pada mereka bagaimana cara membelanjakan dan menabung uang jajan yang diberikan. Kamu juga bisa mengajarkan anak pola hidup hemat dan memanfaatkan uang untuk modal usaha. 


  • Bantu Anak Melihat Peluang Dibalik Kegagalan

Mendukung anak saat ia sukses sudah tentu harus kamu lakukan. Namun, bagaimana jika suatu saat ia mengalami kegagalan? 


Oleh karena itu, sangat penting bagi orangtua untuk menumbuhkan rasa optimisme dalam diri anak, terlebih ketika ia mengalami kegagalan atau melakukan kesalahan.


  • Latih Kemandirian Anak

Seorang pengusaha harus mandiri dan percaya diri. Namun, hal tersebut tidak bisa muncul begitu saja, harus dilatih secara konsisten sejak dini.


Yupiers bisa mengajak anak diskusi, seperti misalnya ketika ia minta mainan baru. Ajak anak untuk berpikir, terkait bagaimana cara mendapatkan uang untuk membeli mainan tersebut. Dengan begitu, anak akan paham bahwa untuk bisa mendapatkan sesuatu, dibutuhkan usaha yang tidak mudah. 


  • Biasakan Anak Untuk Memiliki Target

Anak juga harus dilatih dan dibiasakan memiliki target. Cara yang bisa dilakukan yaitu dengan mengajaknya untuk menulis target yang ingin dicapai, setidaknya untuk seminggu atau beberapa hari kedepan. 


Kemudian, Yupiers juga bisa memberikannya motivasi agar anak bisa mencapai semua target yang telah disusun. Jika berhasil, berilah penghargaan dalam bentuk apapun, baik itu ekstra waktu bermain dan sebagainya. 


  • Perkenalkan Anak Sebuah Perencanaan Bisnis

Tenang saja, mengenalkan anak sebuah perencanaan bisnis tidak harus dengan cara-cara yang rumit, kok. Yupiers bisa mengenalkan sebuah rencana bisnis sederhana sehingga anak bisa lebih mudah mengerti.


Misalnya, bila anak ingin berjualan kerajinan tangan buatannya, ajak ia membuat perencanaan modal yang dibutuhkan, target konsumen, harga jual, dan sebagainya. 


Itulah beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengajarkan bisnis pada anak sejak dini. Selain dalam bisnis, cara-cara diatas juga bisa membantu anak membuat rencana dalam hidupnya, lho!


Semoga menginspirasi dan jangan lupa untuk selalu Yupiness!

Artikel lainnya

Parenting

Quote Of The Day . . .

Parenting

Moms Perlu Tahu, Ini M . . .

Parenting

Jangan Dianggap Sepele . . .